Resep/Cara Menumbuhkan Plankton di Kolam Budidaya Khususnya Tambak Udang

Kegiatan budidaya udang diawali dengan persiapan air, lalu setelah air kolam sudah di sterilkan maka tahapan selanjutnya yaitu pembentukan air. Pembentukan air yang dimaksud disini adalah membentuk air yang ada didalam kolam supaya siap untuk ditebar benur udang, dengan cara menumbuhkan plankton sebagai sumber pakan alami udang. Ada beberapa ramuan atau cara menumbuhkan plankton pada kolam budidaya yang dijamin berhasil.


Berikut adalah cara pembentukan air kolam budidaya :
1. Fermentasi
Cara pembuatan fermentasi yaitu dedak/bungkil kedelai + ragi dicampur merata kemudian ditambahkan air sampai bahan - bahan basah merata dan tidak terlalu cair. Setelah itu wadah ditutup sampai rapat tidak ada oksigen masuk dan peram hingga 48 jam.
2. Dolomit
Dolomit hanya dicampur air kemudian tebar secara merata kekolam. Dolomit sebagai makro mineral dan kandungan Mg nya juga di butuhkan oleh plankton
3. Bakteri Nitrifikasi
Pemasukan bakteri nitrifikasi seperti nitrobacter dan nitrococcus perlu diberikan untuk mempercepat proses nitrifikasi dalam kolam berjalan dengan baik, dosis di awal 0,5 ppm.
4.Lakukan ketiga proses diatas berulang ulang untuk hari berikutnya, sampai air terbentuk dan siap dilakukan penebaran benur.

Sebelum tebar benur, sebaiknya dua hari sebelum benur datang dilakukan proses bioassay untuk memastikan kolam budidaya sudah layak untuk ditebar benur.

*Terimakasih jika berkenan silahkan mampir ke halaman yang lainnya. :)

0 Response to "Resep/Cara Menumbuhkan Plankton di Kolam Budidaya Khususnya Tambak Udang"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel